Ketum ISSI Jabar Optimistis Balap Sepeda Kembali Bangkit

Ketua Umum Pengurus Provinsi (Pengprov) Ikatan Sport Sepada Indonesia (ISSI) Jawa Barat, Iman Firmansyah, mengapresiasi hasil Babak Kualifikasi Pekan Olahraga Nasional (BK PON XXI) dan Kejurnas ICF 2023 Lubuk Linggau, Sumatera Selatan.

Atlet sepeda Jabar meraih hasil yang optimal meski persiapannya terbilang mepet. Iman menjelaskan, pencapaian prestasi atlet sepeda Jabar di BK PON XXI sangat menggembirakan sehingga bisa meraih poin tertinggi di beberapa kategori.

Misalnya pada nomor MTB XCR dengan pembalap M Rafly (Purwakarta), M Rio Maulana (Pangandaran) dan Novia Dwi (Pangandaran). Di nomor downhill putra ada pembalap Azhar Salman (Sumedang) yang berhasil meraih Medali emas.

Pada nomor Road bike, team Jabar bisa memperoleh poin optimal dengan meraih 2 medali perunggu. Sementara tim BMX racing bisa memperoleh poin yang cukup untuk bisa tampil dengan mengikuti 16 nomor yg dipertandingkan di PON 2024 nanti.

“Hasil BK PON dan kejurnas ICF ini menumbuhkan optimisme bahwa potensi atlet Jabar itu besar. Kita juga punya pelatih yang mumpuni. Semangat juang para atlet juga luar biasa. Kita bisa bersaing dengan Jawa Timur yang saat ini prestasinya bagus, itu bagi saya sudah luar biasa,” ungkap Iman dalam keterangan pers.

Iman sendiri turut mendampingi dan memberi motivasi para atlet Jabar saat Kualifikasi PON XXI dan Kejurnas ICF 2023 di Lubuk Linggau, Sumatera Selatan, pekan lalu. Iman mengaku, sekitar lima tahun kebelakang ini prestasi balap sepeda di Jabar tertinggal dibandingkan dengan daerah lain.

“Dengan hasil ini muncul harapan baru prestasi sepeda Jabar bisa kembali bangkit,” tambah Iman.

Iman menjelaskan, tim balap sepeda Jabar menampilkan perpaduan atlet usia dini dan elite. Perolehan medali diberbagai kategori sangat menggembirakan dengan total tujuh emas, delapan perak dan tujuh perunggu. Road bike putri, memperoleh medali emas di nomor Women Elite dengan atlet Ayu (Kota Bandung) & Women Junior dengan atlet Shaskya (Kabupaten Bogor) dan Medali Perak di nomor women U-23 dengan Putri (Kabupaten Bogor).

Sementara raihan MTB Cross Country Jabar benar-benar menjadi kuda hitam bagi eksistensi Jabar. Kehadiran atlet M Dankin (Karawang) sebagai pendatang baru dengan usia masih belia. Dankin berhasil meraih diikuti Emas Men Youth Andika Saputra (Kota Bogor). Medali Perak Men Junior Putra Kejurnas diraih Surya Mukti Hidayat (Kabupaten Bogor). Di nomor Men Elite Kejurnas Qorie M Herdiansyah (Sumedang) mendapat Perunggu.

Medali Perunggu Women Elite XCO diraih oleh Selvi Octavia Sari (Pangandaran) dan Women Junior Kejurnas Perunggu diraih oleh Pegi Maulidia (Kabupaten Sukabumi). Sementara di Nomor bergensi Kejurnas 2023 BMX Racing putra-putri Jabar seluruh nomor kategori masuk babak Final. Men Elite U-23 Yosi Saputro (Ciamis) Emas , Nadiaya Aulia Z (Kabupaten Tasikmalaya) Emas, dan Men Elite diraih oleh point tertinggi Emas untuk Rio Akbar (Sumedang).

Sementara medali perak Kejurnas nomor CB 11-12 diraih Dhafi Al Fakhri (Kota Bandung) dan Karisya Milda Nomor CG 15-16 meraih perak.*

Related Posts

Hak Cipta © 2024 Ngalimpuro. Semua Hak Dilindungi Undang-Undang.