Hidetaka Miyazaki Elden Ring, “Saya Tidak Ingin Anak dan Keluarga di Rumah Bermain Dark Souls”

Hidetaka Miyazaki Elden Ring – Game Souls-like terbaru dari FromSoftware berjudul Elden Ring berhasil mencuri perhatian banyak orang. Gamer bisa merasakan kembali petualangan seru dengan tantangan yang sulit khas Dark Souls di game baru ini. Namun ternyata sang kreator game, yaitu Hidetaka Miyazaki mengungkap bahwa dia tidak ingin anak dan keluarganya di rumah memainkan game Dark Souls buatannya.

Lho, kok gitu?! Daripada bingung dan penasaran, yuk kita cari tahu bersama!

Daftar isi

Hidetaka Miyazaki Elden Ring – Tidak Ingin Anak dan Keluarganya di Rumah Memainkan Game Dark Souls

Hidetaka Miyazaki Elden Ring, “Saya Tidak Ingin Anak dan Keluarga di Rumah Bermain Dark Souls” 5

Informasi ini berasal dari interview The New Yorker dengan kreator game Elden Ring, yaitu Hidetaka Miyazaki. Pada interview tersebut, banyak informasi menarik bagaimana dia dan developer FromSoftware menciptakan game fenomenal seperti Dark Souls yang identik dengan tingkat kesulitan tinggi dan juga kematian yang sering dialami oleh pemain.

Selain itu, ada sebuah pertanyaan menarik yang diberikan untuk Miyazaki dari The New Yorker. Mereka menanyakan sang kreator game ini mengenai apakah keluarganya memainkan game Dark Souls buatannya di rumah. Miyazaki pun memberikan jawaban canggung dimana dia berharap anak dan keluarganya tidak memainkan game Dark Souls buatannya.

Sedikit Malu dengan Keluarganya

Hidetaka Miyazaki Elden Ring, “Saya Tidak Ingin Anak dan Keluarga di Rumah Bermain Dark Souls” 6

Miyazaki mengungkap alasan kenapa dia tidak ingin keluarganya di rumah memainkan game Dark Souls. Miyazaki mengungkapkan rasa kekhawatiran mengenai pekerjaannya yang sering kali ada unsur personal yang tidak ingin diketahui oleh keluarganya.

Dia ingin elemen-elemen dari karya game-nya tidak diketahui oleh keluarganya agar mereka tidak melihat sisi buruk dia. Memikirkan hal tersebut dia merasa sedikit malu, terlebih pada anaknya yang belum cukup umur bisa memainkan game buatannya.

Aku tidak ingin keluarga saya memainkan game-ku karena aku merasa mereka bisa melihat sisi burukku, sesuatu yang tidak enak bagiku. Aku tidak tahu, aku merasa malu dengan hal itu. Jadi kubilang, tidak ada Dark Souls di rumah”, ungkap Miyazaki.

Mod Ini Izinkan Kalian untuk Pause Game

Hidetaka Miyazaki Elden Ring, “Saya Tidak Ingin Anak dan Keluarga di Rumah Bermain Dark Souls” 7

Berbicara mengenai game terbaru Souls-like dari FromSoftware, ada sebuah mod yang bisa membuat kalian menggunakan fitur Pause Game yang seharusnya tidak ada dalam game ini. Untuk mengetahui lebih lanjut, kalian bisa baca selengkapnya melalui artikel Gamebrott di sini.

Itulah informasi mengenai kreator game Elden Ring, yaitu Hidetaka Miyazaki, tidak ingin keluarganya di rumah memainkan game Dark Souls buatannya. Tidak heran jika Miyazaki berkata seperti itu. Dia tidak ingin keluarganya juga merasakan kekejaman yang dia berikan dalam game Souls-like buatannya sama seperti dia siksa kepada para gamer.

Baca juga informasi menarik lainnya terkait Hidetaka Miyazaki, Elden Ring atau artikel lainnya dari Muhammad Faisal. For further information and other inquiries, you can contact us via faisal

Related Posts

Hak Cipta © 2024 Ngalimpuro. Semua Hak Dilindungi Undang-Undang.