Kembangkan Game Baru The Witcher – CD Projekt Red menjadi salah satu studio terbesar dan favorit gamer ketika membicarakan genre RPG. Menjadi developer dari The Witcher dan Cyberpunk 2077, studio asal Polandia itu masih digemari banyak orang meski Cyberpunk 2077 dirilis dengan kondisi yang jauh dari stabil saat rilis.
Studio ini tengah sibuk kembangkan beberapa proyek baru, yang paling difokuskan ialah ekspansi Cyberpunk 2077: Phantom Liberty yang dibintangi oleh Idris Elba. Belum banyak hal dibagikan dari ekspansi tersebut selain dari aktor Pacific Rim tersebut.
Ada 220 Staf Developer Telah Kembangkan Game Baru The Witcher
Lewat konferensi finansial kuartal pertama 2023 perusahaan, CD Projekt Red juga umumkan bahwa mereka juga tengah kembangkan seri The Witcher baru dengan codename “Polaris”. Proyek ini tengah dikembangkan sebanyak 220 developer untuk saat ini dan berpotensi terus bertambah personil seiring berjalannya waktu.
Bicara soal The Witcher, franchise RPG tersebut diumumkan telah terjual sebanyak 75 juta kopi, 50 juta di antaranya datang dari The Witcher 3: Wild Hunt yang telah dirilis ke banyak platform mulai dari PC, PS4, Xbox One, PS5, Xbox Series X, dan juga Nintendo Switch.
Proyek lainnya yaitu Project Sirius yang disebut menjadi spin-off dalam semesta franchise ini yang dikembangkan oleh The Molasses Flood. Sayangnya sedikit kabar buruk terjadi pada studio ini yang di mana CDPR ungkap bahwa komposisi tim telah berkurang.
Sementara itu, developer yang sebelumnya kembangkan spinoff Gwent kini telah ditransfer ke berbagai proyek lain melihat game tersebut sudah dihentinkan pembaruan kontennya. Beberapa karyawan dalam proyek tersebut juga terpaksa dilepas sepanjang tahun lalu.
Bantah Rumor Diakusisi Sony
Selain membicarakan progres game-game mereka, CDPR juga membahas beberapa topik lain dalam pertemuan bersama investor tersebut. Salah satunya ialah rumor kalau mereka akan diakuisisi oleh Sony.
CEO Adam Kicinski tegaskan kembali bahwa studio mereka tidak sedang diakuisisi oleh Sony atau juga perusahaan lainnya. Mereka akan bertahan independen dan percaya diri dapat bertahan tanpa keterlibatan perusahaan lain.
“CD Projekt Red tidak dijual. Kami ingin tetap independen. Kami memiliki strategi yang baik. Memang tidak mudah dieksekusi, tetapi lebih baik kami mengikuti jalan kami sendiri, oleh karenanya itu hanya rumor saja.”
Adam Kicinski
Sebelumnya rumor yang sama juga telah ditepis oleh Ole Sondej, PR representative dari CD Projekt Red. Ini juga bukan kali pertama studio itu disangkut pautkan dengan Sony. Rumor akuisisi telah beredar sejak perilisan Cyberpunk 2077 lalu.
Baca pula informasi Gamebrott lainnya tentang The Witcher 3 beserta dengan kabar-kabar menarik lainnya seputar dunia video game dari saya, Muhammad Maulana. For further information and other inquiries.